Skip to main content
Resep Ayam Rica Rica

Resep Ayam Rica Rica

Resep Ayam Rica Rica
Resep Ayam Rica-Rica - Ayam rica-rica ini adalah salah satu masakan khas kot Manado tepatnya di Sulawesi Utara. Selain itu kata “rica” ini yang artinya “cabai” atau bisa di sebut juga “pedas” di dalam bahasa Manadonya. Masakan ayam rica-rica ini paling enak dan lezat jika disajikan sebagai lauk pauknya nasi putih panas.

Porsi takaran resep di bawah ini untuk 6 sampai 8 orang
Waktu Untuk Persiapan selama 20 Menit
Waktu Untuk Masak selama 40 Menit

Cara Membuat dan Resep Ayam Rica-Rica

Resep Ayam Rica-Rica

Bahan - Bahan Yang di Butuhkan Untuk Membuat Ayam Rica-Rica
  1. Ayam kampung sebanyak 1 ekor dipotong kecil-kecil menjadi 16 bagian
  2. Serai sebanyak 2 batang dimemarkan
  3. Royco ayam sebanyak 1 bungkus
  4. Bawang merah sebanyak 6 butir lalu diiris halus
  5. Daun pandan sebanyak 1 lembar
  6. Daun kunyit sebanyak 1 lembr
  7. Daun jeruk sebanyak 4 lembr
  8. Air sebanyak 500 ml
  9. Jeruk nipis sebanyak 1 buah lalu ambil airnya saja sebanyak 4 sendok makan
  10. Minyak goreng untuk menumis sebanyak 5 sendok makan
  11. Daun bawang sebanyak 3 batang lalu dipotong potong dengan ukuran ½ cm
  12. Daun kemangi sebanyak 2 ikat lalu siangi
Bahan – Bahn Bumbu Yang di Haluskan
  1. Cabai merah keriting sebanyak 100 gram
  2. Cabai rawit merah sebanyak 10 butir
  3. Bawang putih sebanyak 6 siung
  4. Bawang merah sebanyak 3 butir
  5. Jari jahe sebanyak ½ ruas
  6. Garam sebanyak 1 sendok makan
Cara Masak Ayam Rica - Rica
  • Panaskan 4 sendok makan minyak goreng lalu tumis 6 butir bawang merah, 2 batang serai, 1 lembar daun pandan dan 1 lembar daun kunyit sampai harum, lalu masukkan semua bumbu yang dihaluskan dan 4 lembar daun jeruk kemudian tumis kembali sampai harum dan matang.
  • Setelah itu masukkan 16 potong ayam dan tumis sampai warna ayamnya berubah lalu tambahkan 500 ml air.
  • Kecilkan api kompor dan ungkep sampai airnya tinggal sedikit dan daging ayamnya lunak lalu masukkan 4 sendok makan air jeruk nipis, 3 batang daun bawang dan 2 ikat daun kemangi, masak kembali sebentar lalu angkat.
  • Ayam Rica – Rica siap untuk di santap selagi masih panas dengan di temani nasi panas eummmmm yummy.